Minggu, 22 November 2015

Untuk Kamu-kamu-dan-kamu

Ini tentang kamu.
Bukan tentang aku.
Atau tentang dia.
Iya.
Ini tentang kamu.



LPM.


Lembaga Pers Mahasiswa.


Tentang UKM yang sempet tidur.
Tentang UKM yang sempet menghilang.


Alasannya?
Banyak faktor.
Faktor yang jelas tidak dapat saya katakan disini.
Yang pasti, bukan karena faktor cinta *abaikan*


Tapi kini UKM ini berjalan lagi.
Dengan orang-orang yang punya semangat juang tinggi.
Dengan orang-orang yang punya tujuan yang sama.
Dengan orang-orang yang baik seperti gue *ups*
Daan dengan orang-orang yang berpikir idealis.


LPM itu sesuatu.
Sesuatu yang apa hayo?
Pokoknya yang namanya pers itu bagi anak-anak LPM sesuatu sekali. Cetar.


Tau gak sih kalau LPM >> Garda Idealisme Mahasiswa?
Hmm..., udah tau atau baru tau?
Mau tau lebih lanjut?
Yuk kenalan sama anak-anak LPM.

Anak LPM ramah kok.
Anak LPM juga baik.
Kita bukan organisasi yang mihak sana atau mihak sini.
LPM itu independen.
Oke.
Sekali lagi.
Independen.


Hmm...,
dua hari ini alias sabtu-minggu, kami, LPM, ngadain Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar. Tau gak kegiatannya apa aja? Gak tau? atau gak mau tau? Mau tau kan pastinya? Kegiatannya menyenangkan. Semua tentang jurnalistik dan prakteknya. Maka dari itu sampe malem kegiatannya.

Lalu, apa yang di dapet dari PJMTD? Dapet temen? oke. Anggaplah dapet temen baru. Jelas! Dapet ilmu? Lebih jelas lagi.

Cumannn dapet itu aja? Heei, tentu tidak. Tentu nggak. Tentu lebih. Satu, kamu akan tahu dasar-dasar jurnalistik, kamu akan tahu apa itu jurnalistik, kamu akan tahu gimana jadi jurnalis yang cetar, kamu akan tahu bagaimana menjadi jurnalis yang baik, dan tentu lebih banyak lagi.

Jadi, untuk seluruh peserta PJMTD, dari sudut pandang gue sih baik-baik aja. Mereka senenng-seneng aja. Mereka gak ngeluh walaupun dikerjain waktu turun ke lapangan nyari berita. Mereka gak ngeluh saat post tes. Mereka gak ngeluh saat dicoret-coret pipinya karena salah jawab pertanyaan. Hmm ^^ artinya mereka gak terbebani dengan ini.

Sekalipun lelah.
Sekalipun hari sabtu sampai malam.
Sekalipun malem minggunya terganggu (bagi yang punya pacar)
Sekalipun waktu tidurnya terganggu.
Tapi akhirnya, semua baik-baik aja.
Gak ada yang perlu dicemaskan.

Kini, kalian, para peserta PJMTD yang akan bergabung dengan keluarga besar LPM >> gue cuman mau bilang 'kalian wow sekali'. Banyak hal yang mau gue ungkapin tapi berhubung bisa panjang ini tulisan >> next time yaa gaes.

Yang jelas, selamat bergabung dengan keluarga besar LPM.
Kita harus memegang tangan bersama-sama. Eratkan. Erat. Jangan dilepas. Membangun LPM lebih baik lagi.

'sayang kalian semua deh'


-Catatan hari ini, 22 november 2015-



Tidak ada komentar:

Earning Per Share

a.      Definisi Earning Per Share Earning Per Share (EPS) atau pendapatan perlembar saham adalah bentuk pemberian keuntungan yang diberik...